Pengertian
Indera penglihat yang dimiliki manusia adalah mata . Mata adalah bola berongga berisi cairan dan berdinding tiga lapis . Lapisan luar disebut sklera ( selaput putih mata ) , lapisan tengah disebut koroid , lapisan depan disebut kornea .
Proses Penglihatan
Apabila seberkas cahaya mengenai benda , maka cahaya itu akan dipantulkan . Cahaya itu masuk melalui kornea Di belakang kornea , Iris mangatur cahaya yang masuk dengan cara membesar (apabia cahaya yang masuk terlalu gelap ) atau mengecil ( apabila cahaya yang masuk terlalu terang ) . Lalu cahaya masuk melalui pupil , kemudian cahaya masuk melalui lensa mata , lensa mata membiaskan cahaya dan memfokuskannya pada retina . Pengerutan dan pengenduran otot – otot bulu mata menyebabkan lensa mata mengembung atau mengempis untuk menentukan besar kecilnya sudut bias agar bayangan terdapat pada suatu titik retina .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar